Monday 9 July 2018

Adakah yang aneh dari ucapan "Terima kasih"?



Adakah yang aneh dari ucapan "Terima kasih"?

Pagi ini aku dikejutkan oleh jawaban seseorang saat kuucapkan kata "terima kasih".
Iyaa..Baru kali ini kujumpai jawaban yang seperti itu. Jawaban yang membuat ku bingung dan serba salah.
Ceritanya, pagi ini aku mendapat pujian dari seseorang yang tak perlu kusebut Nama dan detailnya. "Yas, kok kerudungmu bagus?" ucap beliau memuji kerudungku.. Aku hanya senyum dan mengucapkan,"Terima kasih". Ucapan terima kasih bagiku sudah lazim digunakan ketika seseorang dipuji orang lain sebagai bentuk penghormatan bagi yang memuji. Namun, lain hanya dengan mbak yang Satu ini.. Membuat ku serba salah, tapi pingin tertawa karena lucu. Setelah kuucapkan terima kasih pada mbaknya, mbaknya malah menjawab,"Kok terima kasih e? Le sia-sia!" "Duuh mbak. Apanya yang sia2?" kataku dalam hati. Mungkin aku salah jawab.. Mungkin aku harus mengucapkan innalillahi wainnailaihi roji'un. Sebab, pujian sejatinya adalah ujian. Namun , perlu kita pahami bersama bahwa tidak ada yang sia2 selama itu berbuah baik. Termasuk ucapan "terima kasih" .

No comments:

Post a Comment